.
Powered by Blogger.

Laman

Balita Sering Sakit

Posted on
  • Monday, February 25, 2013
  • by
  • Bunda Safa
  • in
  • Sakit adalah hal wajar bagi balita karena sistem kekebalan tubuhnya belum berkembang sempurna sehingga rentan serangan berbagai kuman.

    Jika dalam satu tahun balita sakit 8 kali, itu masih normal, dengan catatan:
    • Jarak waktu jatuh sakit tidak terlalu dekat, sekitar 2 bulan.
    • Durasi sakit tidak terlalu lama, misalnya, 3 hari hingga satu minggu.
    • Jenis penyakitnya ringan, cukup diatasi dengan mengubah diet (menambah asupan zat gizi tertentu, mengurangi makanan tertentu atau mengubah tekstur makanan), menambah waktu istirahat, banyak minum air dan bila perlu berobat ke dokter, cukup berobat jalan, tidak sampai dirawat di rumah sakit.
    Bila dalam sebulan balita terserang flu dua kali, terkena diare lebih dari seminggu atau batuk lebih dari 2 minggu, itu termasuk sering dan harus segera dicari penyebabnya. Sebab, bila tidak segera diatasi, dia bisa mengalami gangguan asupan nutrisi, yaitu, zat-zat gizi yang dibutuhkan tidak terpenuhi dengan baik karena selagi sakit umumnya anak enggan makan. Atau, penyerapan zat-zat gizi terganggu, misalnya, karena ia terserang diare atau muntah-muntah. Akibat lain adalah, kenaikan berat badan anak jadi kurang atau rendah, pertumbuhan dan perkembangannya pun terhambat.




    sumber : ayahbunda.co.id

    0 comments:

    Post a Comment