Untuk balita
Bagi balita yang belum lancar bicara, membacakan buku
cerita dapat membantu mereka untuk mengenal bahasa serta mempercepat
perkembangan bicaranya. Selain itu saat dibacakan buku mereka juga akan
belajar mengenai ritme dan melodi bahasa yang diucapkan oleh
orangtuanya, meskipun saat itu mereka belum bisa mengerti apa yang Anda
ucapkan atau yang tertulis di buku tersebut.
Yang tak kalah penting, dengan dibacakan sebuah buku
berarti juga mengasah kemampuan anak untuk mendengarkan dan
mempersiapkan anak-anak balita Anda untuk masuk ke jenjang yang lebih
tinggi yaitu sekolah.
Ada kemiripan antara mendengarkan sebuah buku yang
dibacakan oleh orangtuanya dengan apa yang harus mereka lakukan saat
bersekolah, yaitu mendengarkan apa yang dikatakan oleh guru mereka.
Saat seorang anak dibacakan sebuah buku oleh
orangtuanya, waktu tersebut dapat membuat hubungan mereka semakin dekat
secara psikologis dan orangtua dapat mencurahkan perhatiannya secara
maksimal. Saat-saat itu juga dapat digunakan oleh orangtua untuk
meningkatkan komunikasi dengan sang anak sekaligus menanamkan
nilai-nilai dan norma yang baik tanpa harus menggurui.
Bagi balita yang sudah mulai berbicara, membacakan
buku juga dapat mengajarkan mereka untuk mengucapkan kata-kata yang baru
didengarnya sekaligus memperluas kosakata yang dimilikinya.
Untuk anak masa sekolah
Bagi anak yang sudah memasuki masa sekolah, manfaat membaca
buku akan berguna untuk menumbuhkan minat bacanya, asalkan Anda
melibatkan sang anak dalam proses membaca tersebut secara aktif. Di
samping itu, membaca juga akan menumbuhkan rasa ingin tahu,
mengembangkan daya imajinasi serta meningkatkan kreativitas sang anak,
selain juga akan membantu mereka memahami tata bahasa dan struktur
kalimat yang benar. Hal-hal tersebut akan sangat membantu mereka dalam
masalah akademis di sekolah nantinya.
Sementara dalam pergaulan, manfaat membaca
buku akan membantu anak Anda untuk belajar mengekspresikan dirinya
secara jelas dan penuh percaya diri. Selain itu mereka juga akan siap
dalam menghadapi kehidupan nyata serta belajar untuk menyikapi situasi
atau lingkungan baru yang asing bagi mereka.
Tak kalah pentingnya, sebuah data statistik di
Amerika Serikat menunjukkan bahwa anak-anak yang pintar di sekolah serta
seorang pembaca yang baik, ternyata memiliki orangtua yang rajin
membacakan buku pada mereka. Jadi tunggu apa lagi? Bagitu banyak manfaat membaca buku bagi anak Anda mulai sejak dini.
sumber : melindahospital.com
0 comments:
Post a Comment